Teks Lagu "PUASA" Album Nur Asiah Djamil Era 70-an

Di sela-sela kesibukan sehari-hari kami menyempatkan menuliskan syair dari lagu-lagu yang pernah kami upload di sini yaitu Album Nur Asiah Djamil Era 70-an. Album ini sebenarnya merupakan kontribusi seorang akhawat yang berasal dari Madura melalui blognya. Tembang-tembang dalam album ini merupakan tembang-tembang klasik yang asli di bawah judul "ISRAK dan MI'RAJ" sehingga ada sebagian lagu yang seperti kurang nyaman dinikmati, namun apa hendak dikata, memang aslinya saja sudah begitu adanya.

Penulisan syair lagu-lagu ini merupakan jawaban dari banyak sekali yang meminta supaya diupload teks (syair) dari tembang-tembang yang ada di dalam blog ini. Namun karena kesibukan jua yang membatasi, untuk kali ini baru sempat kami mengetik syair dari Album Nur Asiah Djamil Era 70-an.
Kami mohon maaf yang sebesar-besarnya, jika tidak dapat memenuhi permintaan sebagian penggemar blog ini yang mengharapkan dituliskan juga partitur dari lagu-lagu tersebut. Hal ini rasanya sangat tidak mungkin kami lakukan, sebab membuat partitur dari sebuah lagu membutuhkan ilmu khusus yang hanya dimiliki oleh pencipta lagu, dan kami sangat awam akan hal tersebut. Sebagai muslim yang sejati, kedatangan dan kehadiran Ramadhan yang mulia pada setiap tahun merupakan sesuatu yang amat membahagiakan. Betapa tidak, dengan menunaikan ibadah Ramadhan, amat banyak keuntungan yang akan diperoleh, baik untuk kehidupan di dunia maupun di akhirat kelak. Di sinilah letak pentingnya bagi kita untuk membuka tabir rahasia puasa sebagai salah satu bagian terpenting dari ibadah Ramadhan. Tembang ini menguak sebagian dari tabir tersebut. Anda tentu telah mendownload tembangnya, maka silahkan mengikuti lagu ini dengan menggunakan teksnya. P U A S A
Hjh. Nur Asiah Djamil, dkk Lama Putar : 11 : 06 : 333 menit SEDANGKAN SYAIR LAGU LAINNYA DALAM ALBUM INI ADALAH: 
4. Pesanku 
6. Taqwa 

Album Nur Asiah Djamil Era 70-an

Postingan kali ini, kami hadirkan satu album yang dibawakan oleh yang mulia Hajjah Nur Asiah Djamil bersama groupnya. Sebarkan musik ini ke seantero dunia, demi bangkitnya kembali penggemar musik gambus yang lebih banyak.Album ini kalau tidak salah diluncurkan pada tahun 1976, di mana saat itu kami mendengarkannya melalui RRI Medan, RRI Padang, Radio Malaysia.
Hampir semua lagu ini merupakan konstribusi seorang akhawat yang barada di Pulau Madura Jawa Timur. Terima kasih PuteraDumajah atas kontribusinya, Inilah tembang-tembang kenangan tersebut:

Program Aplikasi Cool Edit Pro v 2.0

Cool Edit Pro v 2.0 merupakan salah satu software power-packed digital sound editor yang digunakan untuk PC berbasis Windows. Semua fungsi yang diperlukan untuk mengambil proyek audio dari konsepsi sampai selesai dimasukkan dalam Cool Edit Pro. Sebagai pengetahuan Sobat Gambus, semua MP3 yang ada dalam blog ini kami olah dengan menggunakan program ini. Mengingat program ini sangat simpel dan operasionalnya juga sangat mudah, maka tergerak hati kami memberikan filenya kepada Anda.
Aplikasi ini dapat digunakan untuk mengedit music atau mp3 file dengan bantuan sebuah software yaitu cool edit pro. Software ini merupakan tool editing music yang cukup baik menurut saya, karena berbagai macam fitur yang diberikan. Bisa digunakan untuk level beginner maupun yang sudah advance. Berhubung saya juga belum terlalu mahir dalam bidang editing music, maka saya pun hanya menggunakan untuk yang mudah-mudah saja.
Editing music atau mp3 yang saya berikan disini seperti yang saya tulis diatas hanya untuk yang mudah saja yaitu melakukan pemotongan dan penggabungan suatu lagu atau mp3. Fungsi melakukan editing di sini di antaranya jika kita ingin membuat sebuah kombinasi musik dari beberapa lagu yang dijadikan satu, semisal untuk backsound pembuatan film, slide presentasi, atau untuk dance yang mana sering membutuhkan beberapa lagu. Bisa juga untuk membuat ringtone dari sebuah music, agar bisa sesuai dengan bagian yang kita inginkan maka perlu dipotong terlebih dahulu.
Sebenarnya fungsi yang diberikan software cool edit pro ini sangat banyak dan jika Anda bisa memanfaatkannya bisa jadi tool yang sangat powerful. Berbagai efek dan konfigurasi mixing juga disediakan dalam software ini.
Namun sebelum Anda menjalankan program ini, ada baiknya kami menghadirkan beberapa informasi yang mendukung kenyamanan penggunaannya sebagai berikut:
  1. Setelah proses download berhasil maka langkah pertama yang harus dilakukan adalah mentransfer (membuka zip) filenya ke driver komputer Anda. Sebaiknya file ini disimpan dengan folder Cool Edit Pro v 2.0 dan hindari menginstall dari flashdisk atau hardisk eksternal.
  2. Install aplikasi ini dengan meng-klick file cepsetup.exe, tunggu sampai proses selesai. Biasanya Ending Install aplikasi ini, adalah show aplikasi.
  3. Tutup program aplikasi dan jalankan program crack-nya (register) dengan meng-klick file cep2reg.exe, isi kotak Name : Peter Quistgard Serial Number : 200-00-37YQOQ7L
  4. Program Aplikasi Cool Edit Pro siap dijalankan.
Untuk merekam dari kaset ke MP3, Pilih File >> New Session (Ctrl+N) Selamat mencoba, namun DOWNLOAD dulu program aplikasinya

GROUP PUTRI NASIDA RIA VOL. 22

Kali ini kami hadirkan kembali sebuah album yang dibawakan oleh Group Putri Nasida Ria Volume 22. Album ini merupakan hasil ciptaan beberapa orang yang kemampuannya tidak diragukan lagi di belantika musik Qasidah seperti Gustam Attara , S. Faizah, Drs. H. Abu Ali Haidar, dan lain-lain. Sedangkan vacalisnya antara lain Hj. Muthaharoh, Hj. Afuwah, Hj. Rien Jamain dan anggota Group lainnya. Secara lengkap kami tampilkan bersamaan judul lagu berikut ini:  

Side A
1. USAHA DAN DOA Cipt. : Gustam Attara Vocal : Hj. Afuwah
2. BERI AKU KAIL Cipt. : Drs. H. Abu Ali Haidar Vocal : Hj. Afuwah
3. PIKIR SEGERA Cipt. : Drs. Aniam Massat Vocal : Hj. Afuwah
4. KETENTERAMAN HATI Cipt. : S. Faizah Vocal : Hj. Muthaharoh
5. MUNAFIK Cipt. : Mashudi Vocal : Hj. Afuwah  

Side B
1. USIA REMAJA Cipt. : Suhaemi Vocal : Hj. Rien Jamain
2. UKHUWAH ISLAMIYAH Cipt. : Achmad Muthohar As’ad Vocal : Hj. Muthaharoh
3. KEMULIAAN Cipt. : h. Fadholi Ambar Vocal : Hj. Afuwah
4. 1001 SELERA Cipt. : Suhaemi Vocal : Hj. Muthaharoh
5. HARAM Cipt. : Drs. Aniam Massat Vocal : Hj. Muthaharoh

Rafiqah Darto Wahab

Musik yang kami hadirkan ini adalah berasal dari teman dan sudah diolah dalam bentuk MP3. Walaupun sound nya agak kurang bagus, sekedar mengobati kerinduan akan bidwanita yang satu ini, kami tetap menampilkannya untuk Anda.
Suatu ketika pada pertengahan tahun lalu, ada seorang penggemar yang secara khusus meminta di upload tembang-tembang yang dibawakan oleh Rafiqah Darto Wahab, namun baru sekarang dapat kami wujudkan walaupun MP3nya agak sedikit kurang mantap. Mudah-mudahan pada kali yang lain dapat kami tayangkan yang lebih baik dan tentu saja sesuai keinginan harus lebih buanyak. Selamat mendownload !

ALBUM TITIPAN ILAHI BERSAMA ROSNIDA YS dan MAS’UD S

Para Penggemar Lagu Gambus yang dimuliakan Allah......! Sebagaimana pernah dijanjikan bahwa kami akan menggubah sebuah album lainnya dari Rosnida YS, inilah saatnya baru terwujud. Album “Titipan Ilahi” ini, merupakan album yang digarap oleh Orkes gambus “Al-Fata” Pimpinan H. A. Rachmat. Nikmati sajalah alunan suara syahdu Rosnida YS dan Mas’ud Sidik berikut ini :

Side A
1. TITIPAN ILAHI Cipt. Wahid Dinar Voc. Rosnida YS
2. KHANA QALBI Cipt. H. A. Rachmat Voc. Rosnida YS
3. DESA DAN PETANI Cipt. Baiyah Voc. Rosnida YS
4. TERSIKSA Cipt. Wahid Dinar Voc. Mas’ud Sidik
5. RANJANG HITAM Cipt. Thomus Voc. Mas’ud Sidik

Side B
1. BOLEH-BOLEH SAJA Cipt. Baiyah Voc. Rosnida YS
2. INGKAR Cipt. Baiyah Voc. Mas’ud Sidik
3. BEDUK AZAN Cipt. H. Ahmad Baqi Voc. Rosnida YS
4. DI SUATU MASA Cipt. H. Ahmad Baqi Voc. Rosnida YS
5. SINGA PADANG PASIR Cipt. Thomus Voc. Rosnida YS

SELAMAT MENIKMATI KEMBALI.....

ALBUM RASUL PILIHAN NUR ASIAH DJAMIL

Untuk memenuhi hajat banyak penggemar akan lagu-lagu Ciptaan Ibunda yang mulia Dra. Hj. Nur Asiah Djamil, kami menggubah kaset ini ke bentuk MP3 supaya dapat dimanfaatkan oleh kita semua. Semua tembang dalam album ini merupakan ciptaannya sendiri dan dengan suara emas bersama groupnya, melantunkan syair-syair Dakwah yang antara lain berjudul “Rasul Pilihan”, “Semut Hitam”, “Ambisi” dan lain-lain.
Kami persilahkan Anda menikmatinya sendiri dengan meng”unggah” lagu-lagu berikut:
1. Rasul Pilihan
2. Romantika Hidup
3. Semut Hitam
4. Menepuk Air Didulang
5. Ambisi
6. Ya Syababal Bilad
7. Tanya Jawab
8. Lebah
9. Tebak-Tebakan

TUNTUNAN HAJI NUR ASIAH DJAMIL

Kaum Muslimin / Muslimat para pencinta musik berirama Padang Pasir yang budiman, tentu tidak asing lagi bagi kita menganal seorang tokoh wanita karier, sebagai seniwati Islam yaitu Ibunda Dra. Hj. Nur Asiah Djamil --- semoga Allah memberikan rahmat dan karunia kepada beliau--. Telah berhasil menciptakan syair dan lagu dakwah sebanyak 700 tembang lebih sejak masa menggunakan rebana sampai saat ini dengan alat musik dan studio rekaman yang serba canggih. Di samping itu beliau juga pernah menjadi Qariah terbaik Internasional di zamannya.

Kali ini dalam albumnya yang terbaru, beliau mengajak kita untuk menikmati hasil karya mengenai “Tuntunan Ibadah Haji Tamattuk”. Melalui nada dan irama yang disuarakannya sendiri bersama groupnya menampilkan 11 tembang hasil musik aransemen Syafei Hs. Semoga ada manfaatnya bagi kita yang belum dan akan pergi ke tanah suci yang mulia untuk menunaikan rukun Islam.
Silahkan download sendiri pada link berikut: 

ROSNIDA YS BERSAMA O.G. AL-IKHLAS

Rosnida YS adalah salah seorang penyanyi terkenal era 80-an di belantika musik Irama Gambus ---Padang Pasir--- di samping juga sangat terkenal dalam melantunkan tembang Irama Melayu Deli dan Musik Etinis “Minang Kabau”.
Tembang-tembangnya yang sangat menawan ini kami peroleh dari seorang teman yang mempunyai hobby sama (pengoleksi kaset berirama Gambus). Perkenalan dengan beliau, awalnya kami mendengar musik yang mengalir dari dalam mobilnya yang sedang parker, lalu kami mencoba mendekati dan langsung terjadi saling sharing informasi, bahkan setelah kami menceritakan bahwa lagu-lagu yang terdapat dalam kaset dapat ditranslit ke MP3, beliau langsung memberikan beberapa kaset yang sedang diputar tersebut untuk kami gubah menjadi MP3 termasuk lagu-lagu dalam Album ini.
Sekedar pemberitahuan bagi para penggemar sekalian, dalam beberapa hari ke depan kami juga akan mengubah sebuah album lagi, suara emas Rosnida YS, sabar ya….!
Selamat meng-“unggah” pada link-link berikut ini:

Side A
1. HIKMAH AL-QURAN Cipt. Aqil al-Attas
2. SIFAT-SIFAT MANUSIA Cipt. Ichsan Dr.
3. ADAM DAN HAWA Cipt. Nurkhimah S
4. SIKSAAN KUBUR Cipt. Aqil al-Attas
5. YATIM PIATU Cipt. Mamat
6. SALAMKU PADAMU Cipt. Ichsan Dr.

Side B
1. DUNIA Cipt. Rosnida YS
2. AMPUNILAH Cipt. HB. Faisal
3. BUATAN INDONESIA Cipt. Aqil al-Attas
4. ANAK MALAS Cipt. HB. Faisal
5. ADIK SAYANG Cipt. Rosnida YS
6. BERLOMBA KEBAIKAN Cip. M. Zahid Mimbar

Terima kasih atas kunjungannya.

Refleksi Setahun Lebih Usia Blog Ini

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Ketika pertama kali secara iseng kami membuat blog ini (10 Oktober 2009), sungguh tidak terbayang sama sekali kalau blog ini mendapat simpati yang luar biasa dari para penggemar musik berirama padang pasir atau dikenal juga dengan gambus (terakhir juga disebut dengan Qasidah). Setelah setahun lebih usia blog ini kami, terus berupaya menghadirkan berbagai tembang yang diharapkan banyak pihak, walaupun terkadang tidak semua dapat dipenuhi, Hal ini diakibatkan terbatasnya koleksi yang kami miliki dan kesibukan pekerjaan juga ikut mempengaruhi, bahkan pernah beberapa bulan tidak dapat meng-upload satu tembangpun. Usaha lain yang kami lakukan di samping terus berupaya menghadirkan tembang-tembang lainnya adalah berusaha semaksimal mungkin memperbagus penampilan blog dan guna mempermudah pengunjung dalam menemukan apa yang mereka cari. Namun yang lebih membanggakan hati kami adalah support dan perhatian dari penggemar dalam memaknai kehadiran blog ini dan mengambil manfaat darinya, semoga usaha yang kami lakukan ini walaupun tidak dapat memuaskan semuanya, dapat sedikit mengobati kerinduan para pencinta musik gambus akan musik kesayangan dan hobby indra pendengaran. Bukan dengan maksud ujub, ria apalagi takabbur (na'udzu billah), berikut kami tampilkan gambaran yang telah mengunjungi blog ini :
  • Pengunjung Blog ini berdasarkan negaranya
  • Pengunjung Blog ini berdasar Postingan
Mudah-mudahan usaha yang kami lakukan ini dapat diikuti oleh rekan-rekan lainnya. Dan kami selalu berharap ada orang yang menginformasikan kepada kami di mana memperoleh koleksi klasik Irama Padang Pasir. Yakinlah bahwa yang mempunyai hobby sama seperti kita masih sangat banyak dan saling sharing dari kita semua menjadi sesuatu yang didambakan.

Album Azan Shubuh Asmidar Darwis

Album AZAN SHUBUH bersama Asmidar Darwis ini merupakan asli album klasik yang tahun pembuatan pertamanya tidak diketahui lagi, sehingga kami sangat memohon pengertian dari para pencinta semuanya kalau suaranya sedikit agak kurang jernih.
Informasi yang dapat kami sampaikan bahwa Album ini dibuat jauh sebelum Asmidar Darwis bergabung dengan Orkes Gambus Al Ikhlas Pimpinan H. A. Ahmad dan Orkes Gambus Al Fata Pimpinan Wahid Dinar, serta Orkes Gambus El Surayya Medan Pimpinan H. Ahmad Baqi. Biarpun demikian, kami yakin semua pencinta Musik Irama Padang Pasir dengan hadirnya album ini di sini, dapat sedikit menggugah masa-masa di mana kita pernah mempunyai kenangan khusus dengan lagu-lagu yang terdapat dalam album ini. Untuk menikmati merdunya suara suling dari Orkes Gambus Nur El Banat Pimpinan A. Thalib Hasan dengan Arransemen Zul Darwis ini, silahkan download saja tembang-tembang kenangan berikut ini:

1. Salah Menduga
2. Sekedar Bertanya
3. Azan Shubuh
4. Pengaruh Harta
5. Pesan Dariku
6. Coba Renungkan
7. Putus Harapan
8. Buruk Sangka
9. Beribu Alasan
10. Kata Petunjuk

Sekedar pemberitahuan bagi para pencinta musik berirama padang pasir, ada 2 kaset Asmidar Darwis yang sedang kami persiapkan. Mengingat di tempat kami Internetnya sedirkit lelet, maka pengertian dari sejawat patut kami peroleh dan kesabaran dari Anda membuat kami lebih tegar dalam upaya membangkitkan kenangan dengan berbagai nostalgia kita masing-masing. Besar harapan kami bagi Anda yang mempunyain koleksi album kenangan/nostalgia berirama Padang Pasir dapat memberitahukan kepada kami melalui email : ts5868@gmail.com sekalian disebutkan bagaimana proses memperolehnya. Jika hal ini dapat dipenuhi, akan sangat membantu para pencinta musik gambus di mana saja untuk mendengarkan kembali tembang-tembang kenangan. Tanggapan dari Anda sangat kami dambakan. Maju jaya komunitas Pencinta Lagu-lagu Berirama Padang Pasir